Partai Islam Ala Demokrasi, Bisakah Mewujudkan Cita-cita Perjuangan Umat?

masyumi reborn

tujuan pembentukan partai politik adalah dakwah, amar mak’ruf nahi mungkar. Sedangkan dalam konteks sistem pemerintahan, fungsi dan peranan partai politik ini adalah untuk melakukan check and balance. Bisa juga disebut fungsi dan peran muhasabah li al-hukkam (mengoreksi penguasa). Inilah fungsi dan peranan yang dimainkan oleh partai politik Islam ini dalam negara khilafah

Oleh: Misdalifah Suli (Anggota Tim Pena Ideologis Maros)

Ketua Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Partai Islam Ideologis (BPU-PPII), A Cholil Ridwan baru-baru ini mendeklarasikan berdirinya kembali Partai Masyumi. Partai Masyumi telah mendeklarasikan diri eksis lagi, yang diumumkan Sabtu 7 November 2020. Sebagaimana diketahui partai ini telah dibubarkan di era Soekarno pada 75 tahun silam. Alasan menghidupkan kembali partai ini didasarkan pada kerinduan akan sepak terjang Masyumi di masa lampau. Menurut penggerak Masyumi saat ini, sedikit politisi partai politik yang memiliki ideologis dan kebijakan yang berintegritas. (liputan6.com, 08/11/20)

Setelah mendeklarasikan diri, Partai Masyumi mengajak Partai Ummat bentukan Amien Rais untuk bergabung, namun Amien Rais masih mempertimbangkan ajakan Partai tersebut dari sisi kuantitas jika Partai Masyumi lebih besar maka Partai Ummat akan menggabungkan diri namun jika lebih sedikit maka Partai Masyumi diajak untuk bergabung ke Partai Ummat. Mengapa mempertimbangkan sisi kuantitas jika memang kedua partai tersebut memiliki visi yang sama yaitu melawan kedzaliman dan menjadikan islam rahmatan lil ‘alamin sebagai asas partai?

Sepintas, kedua partai ini memberi harapan baru kepada umat islam akan cita-cita perjuangan, yaitu menegakkan syariat islam di bumi Nusantara. Namun, jika ditelusuri kedua partai ini sama saja dengan partai-partai yang ada. Kedua partai ini tetap berburu kursi demi kekuasaan agar mampu mengubah tatanan yang ada. Tapi, apakah ini efektif dilakukan? Jawabannya tentu tidak bisa dan telah dibuktikan oleh partai-partai sebelumnya.

Salah satunya, usaha yang telah dilakukan oleh bung Hatta yang mendirikan Partai Demokrasi Islam Indonesia (PDII) yang tujuannya melanjutkan obsesi politik umat Islam akibat Masyumi dibubarkan. Hatta saat itu berkata, "Masyumi memang tidak selayaknya kalah. Ada apa dengan umat Islam?”. Namun, sayang, Partai PDII yang digagas Hatta tak mendapat izin oleh rezim Orde Baru. Kala itu sang penguasa terkena Islamofobia sehingga takut adanya partai Islam tersebut. Apalagi, sosok pendirinya tidaklah main-main, Bung Hatta. Rezim saat itu terkena sindrom curiga bahwa masih ada gerilya politik untuk kembali ke Piagam Jakarta. (Republika.co.id, 06/03/20)

Partai PPP dan PBB juga sudah menempuh jalan yang sama namun semuanya nihil. Partai-partai itu tidak bertahan lama dan terlempar jauh dari parlemen meskipun masih ada kader-kader yang tersisa sebab kader tersebut berpindah haluan. Sistem demokrasi yang syarat akan kepentingan dengan mahar politik yang sangat tinggi akan membuat usaha sia-sia jika ikut terlibat didalamnya bahkan mampu mengubah watak seseorang sebagaimana perkataan Mahfud MD di tahun 2013 "Saat biaya politik semakin mahal, elite juga semakin jelek karena sistem yang dibangun mendorong ke arah korupsi. Malaikat masuk ke dalam sistem Indonesia pun bisa jadi iblis juga” (Republika.co.id, 07/10/13).

Inilah jebakan demokrasi yang menghalangi umat memfokuskan pada pembangunan kesadaran politik islam. Penerapan syariat islam melalui jalan demokrasi yang penuh dengan tipu daya

ibarat memaksakan ikan hidup di darat ujung-ujungnya akan mati sebab habitat aslinya di air, sama halnya penerapan syariat islam hanya bisa hidup atau terealisasi secara sempurna jika berada di habitat asli yaitu system islam yang berlandaskan Al-Qur’an dan As-sunnah dibawah satu kepemimpinan yaitu khilafah.

Aktivitas Parpol Menurut Islam

Tujuan pembentukan parpol di system demokrasi berbeda jauh dengan system islam. Pada system demokrasi, tujuan pembentukan partai politik ialah memperoleh kekuasaan politik dan merebut kedudukan politik –(biasanya) ditempuh dengan cara konstitusional- untuk melaksanakan kebijakan-kebijakan mereka (Kompasiana.com, 09/09/2016). Sedangkan dalam system islam, secara umum tujuan pembentukan partai politik adalah dakwah, amar mak’ruf nahi mungkar. Sedangkan dalam konteks sistem pemerintahan, fungsi dan peranan partai politik ini adalah untuk melakukan check and balance. Bisa juga disebut fungsi dan peran muhasabah li al-hukkam (mengoreksi penguasa). Inilah fungsi dan peranan yang dimainkan oleh partai politik Islam ini dalam negara khilafah.

Bahkan, bisa dikatakan, fungsi dan peranan ini sangat menentukan keberlangsungan penerapan Islam yang diterapkan oleh khilafah. Karena, para penguasa dalam negara khilafah adalah manusia, bukan malaikat. Mereka tidak maksum, sebagaimana Nabi SAW. Karena itu, mereka berpotensi melakukan kesalahan, terlebih dengan kekuasaan yang memusat di tangannya. Ketika ketakwaan yang menjadi benteng mereka melemah, maka kontrol dari rakyat, termasuk partai politik ini sangat dibutuhkan untuk meluruskan kebengkokan mereka.

Inilah partai politik ideologis yang ada di tengah-tengah umat. Berdiri kokoh di atas pondasi Islam, sebagai kepemimpinan berpikirnya. Kepemimpinan berpikir ini diemban partai di tengah-tengah umat untuk memberikan kesadaran kepada mereka tentang Islam yang sebenarnya. Maka, partai politik ini adalah partai dakwah, yang tidak melakukan aktivitas lain, selain dakwah. Karena aktivitas lain adalah aktivitas yang menjadi kewajiban negara, bukan kewajiban partai politik.

Partai ini akan memimpin umat, dan menjadi pengawas negara, karena partai ini juga bagian dari umat, atau representasi dari umat itu sendiri. Partai ini memimpin umat untuk menjalankan tugasnya, memprotes kebijakan negara, mengoreksi dan mengubahnya dengan lisan dan tindakan. Bahkan jika terjadi kekufuran yang nyata, bisa mengangkat senjata, atau melakukan people power. Inilah entitas yang hidup di tengah-tengah umat, di dalam negara khilafah, yang dijadikan oleh Islam sebagai jaminan pelaksanaan sistem Islam secara sempurna. Wallahu A’lam Bishshowab


COMMENTS

Name

afkar,5,agama bahai,1,Agraria,2,ahok,2,Analysis,50,aqidah,9,artikel,13,bedah buku,1,bencana,23,berita,49,berita terkini,228,Breaking News,8,Buletin al-Islam,13,Buletin kaffah,54,catatan,5,cek fakta,2,Corona,122,curang,1,Dakwah,42,demokrasi,52,Editorial,4,Ekonomi,185,fikrah,6,Fiqih,16,fokus,3,Geopolitik,7,gerakan,5,Hukum,90,ibroh,17,Ideologi,68,Indonesia,1,info HTI,10,informasi,1,inspirasi,32,Internasional,3,islam,192,Kapitalisme,23,keamanan,8,keluarga,49,Keluarga Ideologis,2,kesehatan,83,ketahanan,2,khi,1,Khilafah,289,khutbah jum'at,3,Kitab,3,klarifikasi,4,Komentar,76,komunisme,2,konspirasi,1,kontra opini,28,korupsi,40,Kriminal,1,Legal Opini,17,liberal,2,lockdown,24,luar negeri,47,mahasiswa,3,Medsos,5,migas,1,militer,1,Motivasi,3,muhasabah,17,Musibah,4,Muslimah,87,Nafsiyah,9,Nasihat,9,Nasional,2,Nasjo,12,ngaji,1,Opini,3555,opini islam,87,Opini Netizen,1,Opini Tokoh,102,ormas,4,Otomotif,1,Pandemi,4,parenting,4,Pemberdayaan,1,pemikiran,19,Pendidikan,112,Peradaban,1,Peristiwa,12,pertahanan,1,pertanian,2,politik,320,Politik Islam,14,Politik khilafah,1,propaganda,5,Ramadhan,5,Redaksi,3,remaja,7,Renungan,5,Review Buku,5,rohingya,1,Sains,3,santai sejenak,2,sejarah,70,Sekularisme,5,Sepiritual,1,skandal,3,Sorotan,1,sosial,66,Sosok,1,Surat Pembaca,1,syarah hadits,8,Syarah Kitab,1,Syari'ah,45,Tadabbur al-Qur’an,1,tahun baru,2,Tarikh,2,Tekhnologi,2,Teladan,7,timur tengah,32,tokoh,49,Tren Opini Channel,3,tsaqofah,6,tulisan,5,ulama,5,Ultimatum,7,video,1,
ltr
item
Tren Opini: Partai Islam Ala Demokrasi, Bisakah Mewujudkan Cita-cita Perjuangan Umat?
Partai Islam Ala Demokrasi, Bisakah Mewujudkan Cita-cita Perjuangan Umat?
masyumi reborn
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhW9Au8jcE4DtW0oSxxcgDqk2fzVckqz5di0L12ZTLKNE64Bg_q33fM_EV6Ehohq1xYKNEW0z_Yw7fyg8OzT6OlYzXoJDomP8wmPT-NfW1rFmEvAKcFVgdRv_tOhuwqdbT6voByvKWRPq0/w640-h640/PicsArt_11-15-07.12.01_compress33.webp
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhW9Au8jcE4DtW0oSxxcgDqk2fzVckqz5di0L12ZTLKNE64Bg_q33fM_EV6Ehohq1xYKNEW0z_Yw7fyg8OzT6OlYzXoJDomP8wmPT-NfW1rFmEvAKcFVgdRv_tOhuwqdbT6voByvKWRPq0/s72-w640-c-h640/PicsArt_11-15-07.12.01_compress33.webp
Tren Opini
https://www.trenopini.com/2020/11/partai-islam-ala-demokrasi-bisakah.html
https://www.trenopini.com/
https://www.trenopini.com/
https://www.trenopini.com/2020/11/partai-islam-ala-demokrasi-bisakah.html
true
6964008929711366424
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy